Pegiat Desa - Pada hari ini (17/03/2025),
Desa Watuagung Kec. Prigen menggelar kegiatan penyaluran Bantuan Langsung Tunai
Dana Desa (BLT-DD) untuk periode Januari hingga Maret Tahun 2025. Kegiatan ini
dihadiri oleh berbagai elemen penting, termasuk Kepala Desa Watuagung Bapak
Didik Hariyanto, Babinsa, Perangkat Desa, serta Pendamping Lokal Desa Sya’roni yang
turut memantau jalannya acara. Acara penyaluran bantuan berlangsung di Balai
Desa Watuagung dengan suasana yang penuh kekhidmatan.
Acara dipandu dan dibuka
oleh Sekretaris Desa (Sekdes) Watuagung. Dan selanjutnya memberikan pengantar
sebelum acara berlanjut ke sambutan dari Kepala Desa.
Dalam sambutannya, Kepala Desa Watuagung Bapak Didik Hariyanto, menyampaikan rasa syukur atas terselenggaranya penyaluran BLT-DD kepada 42 Keluarga Penerima Manfaat (KPM). Beliau mengungkapkan bahwa BLT-DD merupakan salah satu program dari pemerintah pusat yang bertujuan untuk meringankan beban masyarakat, khususnya dalam situasi ekonomi yang kadang tidak menentu atau kemiskinn ekstrim.
Bapak Didik mengingatkan agar seluruh KPM yang terpilih dapat memanfaatkan bantuan yang diberikan dengan sebaik-baiknya. "Saya ingin menegaskan kepada semua pihak agar tidak ada kesan pilih kasih dalam penyaluran bantuan ini. Semua penerima bantuan sudah melalui proses seleksi yang sesuai dengan aturan yang berlaku. Penerima BLT-DD ini tidak didasarkan pada kedekatan pribadi atau pertimbangan politik, melainkan melalui kriteria dan standar yang sudah ditentukan berdasarkan peraturan yang ada," jelas Kepala Desa.
Beliau juga
menjelaskan bahwa jumlah KPM yang menerima bantuan disesuaikan dengan regulasi
yang berlaku, yang mana bisa membuat jumlah penerima BLT-DD semakin sedikit.
"Hal ini disebabkan karena adanya regulasi yang ketat mengenai jumlah
penerima bantuan, dan kami sudah mengikuti aturan tersebut dengan sangat
hati-hati," ujarnya.
Kepala Desa lebih lanjut menjelaskan bahwa
pemilihan KPM dilakukan melalui musyawarah yang melibatkan banyak pihak. Tidak
hanya berdasarkan keputusan sepihak dari kepala desa, proses seleksi ini
melibatkan peran aktif dari RT, RW, serta perangkat desa yang secara langsung
melakukan verifikasi data dan memastikan bahwa penerima bantuan benar-benar
yang membutuhkan. Proses ini pun dilakukan dengan penuh keterbukaan kepada
masyarakat.
Salah satu pesan utama yang disampaikan oleh
Kepala Desa adalah tentang penggunaan uang BLT-DD. Kepala Desa menekankan bahwa
meskipun bantuan ini diberikan untuk membantu perekonomian keluarga, namun
harus digunakan dengan penuh tanggung jawab dan bijaksana. Jangan sampai
bantuan ini disalahgunakan atau digunakan untuk hal-hal yang tidak sesuai. Dan berharap
uang yang diterima bisa digunakan untuk memenuhi kebutuhan pokok.
Di akhir sambutannya, Bapak Didik Hariyanto
mengungkapkan harapannya agar program BLT-DD ini bisa terus berjalan dengan
baik di masa-masa mendatang. Acara kemudian dilanjutkan dengan pembagian
bantuan kepada KPM yang hadir. Proses distribusi bantuan dilakukan dengan
tertib. Dengan berakhirnya kegiatan ini, diharapkan BLT-DD dapat memberikan
dampak positif terhadap kesejahteraan masyarakat Desa Watuagung.
0 Comments